Success Story

Seagate Barracuda 1 TB Konsleting

Pada kali ini GURUHDD dihadapkan dengan kasus dari customer kami yang memiliki harddisk Seagate BarraCuda dengan size 1 TB. Keluhan permasalahan yang dialami beliau adalah data dalam harddisk tidak dapat lagi diakses setelah terjadinya pemadaman listrik secara tiba-tiba dikantor. User beranggapan bahwa mungkin harddisk ini mengalami konsleting pada saat terjadinya pemadaan listrik tersebut.

harddisk internal

Teknisi GRURUHDD melakukan analisa pengecekan untuk mengetahui detail pasti masalah yang apa yang sebenarnya terjadi pada harddisk. Apakah memang  ada kerusakan yang disabakan oleh arus balik pada jalur elektroniknya atau karena adanya kerusakan lain pada komponen-koponen dari harddisk ini.

harddisk internal

Seperti terlihat pada gambar diatas bahwa memang terjadi konsleting pada PCB di jalur elektroniknya yang sampai menyebabkan kegosongan atau terbakarnya jalur elektronik PCB dari harddisk tersebut.  Untuk pengantian PCB juga tidak dapat langsung dilakukan. Membutuhkan waktu ekstra untuk dapat dilakukan penggantian PCB yang sudah rusak. Karena memang setiap harddisk Seagate memiliki kode khusus dari pabrik pembuatnya. Jika teknisi sembarangan mengganti PCB akan dapat menimbulkan pengaruh buruk (kerusakan) pada kinerja internal harddisk atau bahkan akan membuat kerusakan pada komponen internal harddisk lainnya. Untuk mencegah rusaknya komponen lain, maka setelah PCB diganti oleh teknisi perlu dilakukan beberapa modifikasi pada program kontroller. Agar harddisk dapat terdeteksi oleh sistem operasi windows. Setelah harddisk terdeteksi kembali, teknisi GURUHDD melakukan pengecekan lebih mendetail lagi supaya memastikan tidak akan ada masalah lain yang timbul baik dari komponen PCB maupun firmware dari harddisk ini. Pengecekan pun telah usai dilakukan, teknisi GURUHDD bergegas mulai melakukan cloning data agar recovery data dapat diselesaikan secepat mungkin. Hasil akhir yang didapat pun sangat memuaskan customer, mayoritas  total sector berhasil dicloning dengan baik. Data yang dihasilkan pun tersruktur sesuai dengan nama-nama folder pada harddisk sebelumnya.

harddisk internal

Data-data penting telah berhasil dipulihkan kembali oleh teknisi GURUHDD, customer kami ini merasa sangat senang. Terimakasih kami ucapkan kepada semua customer yang telah mempercayaka GURUHDD sebagai jasa data recovery anda. Langsung kunjungi kami WWW.GURUHDD.COM jika anda memiliki masalah untuk data recovery.



Silahkan kunjungi juga case terkait lainnya :