Success Story

Recovery Lost Data (HUMAN ERROR)

Kali ini customer kami berada di luar daerah Jakarta. Customer ini hanya mengeluhkan kehilangan data saja. Tidak menerangkan bagaimana kondisi pasti dari harddisk. User membutuhkan filr foto dan video yang ada dalam harddisk ini. Tim teknisi GURUHDD mulai melakukan analisa pengecekan pada harddisk ini. Saat harddisk dinyalakan kondisinya normal, proses kalibrasi juga normal, dan harddisk juga dapat terdeteksi secara normal. Secara kesrluruhan harddisk ini tidak mengalami kerusakan. Jika begini maka permasalahan yang terjadi berada pada konten file yang berhubungan dengan logical data. Perhatikan gambar dibawah ini :

 NAS Recovery

NAS Recovery

Terlihat bahwa user sudah berusaha melakukan data recovery sendiri sebelum harddisk ini beliau berikan kepada tim GURUHDD. Ini terlihat dari folder-folder data hasil recovery yang di copykan masuk kembali ke dalam harddisk ini. Mungkin user mencoba menggunakan software recovery namun tidak mendapat hasil seperti yang diinginkan.

Perlu anda ketahui, kegagalan utama dari data recovery adalah overwriting. Hal ini merupakan alokasi sector yang sudah tertimpa yang mengakibatkan data tidak dapat di recovery kembali. Hal ini seperti sebuah papan tulis yang jika tulisannya di hapus dan di timpa tulisan baru Riwayat tulisan sebelumnya tidak akan bisa di ketahui lagi. Untuk itu kesalahan fatal seeperti ini tentu akan membuat peluang recovery menjadi menurun.  Lalu bagaimana dengan harddisk yang sudah salah penanganan seperti ini. Tim GURUHDD tentu akan tetap mencoba membantu memberikan pelayanan terbaik, namun tidak bisa menjamin kepastian data yang akan di dapatkan. Solusi yang GURUHDD tawarkan adalah untuk melakukan recovery dari alokasi free space saja. Karena alokasi used space sudah dapat di lihat secara normal.  Adapun perolehan hasil dari alokasi free space dalam bentuk raw data akan terlihat pada gambar di bawah ini.

 Logical Recovery

Untuk mengurangi kesalahan fatal, sebaiknya anda lebih dulu membaca banyak refrensi mengenai data recovery agar tidak terjadi kehilangan data. Jika anda sudah mengalami hal-hal seperti di atas sebaiknya jangan melakukan hal yang belum tentu hasilnya, jangan memperparah kesalhan dengan mengcopy data hasil recovery kembali lagi ke dalam harddisk. selalu sediakan memdai storage lain untuk menampung hasil data recovery anda tanpa melakukan perubahan signifikan pada harddisk master. Kunjungi WWW.GURUHHDD.COM untuk mendapat keterangan lebih lanjut.

Silahkan kunjungi juga case terkait lainnya :